SENTANI-Bidang dampak lingkungan menyiapkan 620 tenaga relawan untuk bekerja sebagai petugas kebersihan di sejumlah venue pertandingan di Kabupaten Jayapura.
Koordinator Bidang Dampak Lingkungan, Klaster Kabupaten Jayapura, Crist Tokoro mengatakan, 620 tenaga relawan itu diperoleh pihaknya dari bidang SDM untuk mendukung penyelenggaraan PON, khususnya terkait kebersihan di sejumlah venue yang ada di Kabupaten Jayapura.
” Dari SDM serahkan ke kita sebanyak 620 orang,”ungkap Crist Tokoro saat dikonfirmasi media ini di Sekretariat Sub PB PON Kabupaten Jayapura, Selasa (28/9).
Dia menjelaskan, relawan PON khusus yang bergerak di bidang kebersihan ini akan bekerja di 4 zona. Di mana mereka juga direkrut berdasarkan empat zona penyebaran venue yang ada di Kabupaten Jayapura. Zona pertama berada di Kampung Harapan, zona 2 sebagian Kampung Harapan dan Stadion Barnabas Youwe, zona 3 di daerah Auri dan zona 4 di Waibu.
Penyebaran mereka akan dibagi berdasarkan luas venue. Mulai dari stadion utama Lukas Enembe, akan ditempati 250 tenaga relawan kebersihan. Kemudian di daerah Doyo Bambar 150 relawan.
” Sisanya akan kita sebarkan di Stadion Barnabas Youwe dan Auri, ” jelasnya.
Lebih lanjut dia mengatakan, saat ini pihaknya sudah mulai membagi jumlah dari setiap relawan yang akan ditempatkan di beberapa venue yang ada di Kota Sentani. Para relawan ini akan bekerja selama 22 hari kedepan selama penyelenggaraan PON.
Pihaknya berharap agar para relawan yang baru direkrut ini bisa segera ditempatkan di sejumlah venue dan mulai melakukan aktivitas mereka. Relawan ini akan dibiayai oleh dana PON dan sehari mereka akan diberi honor sebagai dasar Rp 300.000.
Saat ini 620 relawan itu sudah divalidasi dan verifikasi datanya. Sementara itu untuk tenaga yang dibutuhkan sebenarnya 1.150 orang.
” Hari ini kami pembagian lokasi, sekaligus secara teknis apa yang harus mereka lakukan. Kalau memang 620 orang ini saja yang disediakan oleh bidng SDM, kami akan memaksimalkan yang ada ini,”pungkasnya. (roy/tho)