Secara Berkelanjutan dan Ramah Lingkungan
MERAUKE-Posco Internasional mempublikasikan kebijakan baru yang berlaku untuk semua perusahaan produksi dan penjualan minyak kelapa sawit miliknya serta seluruh rantai pasoknya pada Jumat (28/2) lalu
Kebijakan ini mempertegas kebijakan sebelumnya yang telah dipublikasikan PT Bio Inti Agrindo (subsidiary Posco International ) tahun 2017 dalam laporan Social and Environment. Palm Oil Sustainability Policy. ini adalah inisiasi dan juga komitmen nyata dari perusahaan untuk menghasilkan produk yang rama lingkungan. NDPE adalah No deforestation, No peat and No exploitation.
“Secara garis besar produk yang kami hasilkan tidak menyebabkan kerusakan lingkungan, tidak ditanam diatas tanah gambut, selalu menghargai hak karyawan dan juga masyarakat dan semua dikelola secara partisipatif dan juga transparan,’’ kata Sustainability Asisten Manager PT Bio Inti Agrindo Kartika Dewi.
Menurutnya, guna mewujudkan kebijakan NDPE ini, perusahaan telah menyusun rencana implementasi dengan waktu yang terikat. ‘’Kami menyebutnya dengan 2020 implementation plan. Dan setiap semesternya, kami akan mempublikasikan laporan perkembangannya. Hal ini bertujuan agar publik juga bisa memantau dan berkontribusi positif,” terang Kartika.
Ditambahkan, PT Bio Inti Agrindo senantiasa menghasilkan produk minyak kelapa sawit yang berkelanjutan dengan mematuhi seluruh aturan di Indonesia maupun global, menerapkan prinsip ISPO, RSPO dan juga mengimplementasikan NDPE police. “Untuk info lebih lanjut dapat mengakses website kami di www.ptbia.co.idv,’’ tambahnya. (ulo/tri)